Apa saja motif ekonomi itu?

 Berbagai motif manusia melakukan tindakan ekonomi dapat dibedakan menjadi motif memperoleh keuntungan (laba), motif memperoleh penghargaan dari masyarakat, motif membantu sesama manusia, motif memperoleh kedudukan, dan motif menjamin masa depan.

Apa saja syarat terjadinya komunikasi?
 Jawaban:
Suatu komunikasi terjadi jika memenuhi persyaratan berikut.
(1) Adanya pihak yang mengirim pesan (komunikator/ sender)
(2) Adanya penerima pesan (komunikan/receiver)
(3) Adanya pesan (message) yang ingin disampaikan
(4) Adanya tanggapan (feedback) dari si penerima atas isi pesan

Apa yang dimaksud dengan tindakan Imitasi?
Jawaban:
Imitasi adalah tindakan seseorang untuk meniru orang lain melalui sikap, penampilan, gaya hidup, bahkan apa saja yang dimiliki oleh orang lain tersebut. Misalnya, gaya berpakaian dan model rambut seorang artis di televisi yang ditiru oleh penggemarnya. Seorang guru olahraga menunjukkan cara mendribel bola basket yang kemudian ditiru oleh siswanya.

Sugesti adalah?
 Jawaban:
Sugesti adalah pengaruh, pandangan, atau sikap yang diberikan seorang individu terhadap individu lain kemudian diterima, dituruti, atau dilaksanakan dengan tanpa berpikir lagi secara rasional.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan simpati dan empati?
 Jawaban:
Simpati ialah keikutsertaan merasakan apa yang dirasa orang lain (senang, susah, dsb.). Proses interaksi sosial ini lebih banyak melibatkan perasaan.
Empati adalah keadaan di mana seseorang merasa atau mengidentifikasi dirinya dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain.

0 Response to "Apa saja motif ekonomi itu?"

Posting Komentar